Boyongan Kantor Baru Disparbud Magetan

0

POJOKKATA.COM, Magetan – Kirab boyongan atau pindah tempat untuk kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Magetan, dimulai dari kantor lama di jalan Tripandita dengan menggelar kirab bernuansa kejawen, Rabu (27/12/2023).

Peserta kirab ini melibatkan seluruh staff Disparbud Magetan, Bagus dyah, Pokdarwis, pataka, seniman dan komunitas budaya.

Ritual pelepasan diawali dengan ritual doa dan upacara budhalan boyong. Dimulai dari kantor lama, para peserta ini melakukan kirab dengan lampah hastungkara.

Dengan berbagai kostum budaya, peserta berjalan sejauh 3,5 km menuju kantor baru di Jalan Hasanudin, tepatnya di Plaza Ndoyo depan Kantor Dinas PUPR Magetan.

Kepala Disparbud Magetan, Joko Trihono mengatakan, kegiatan ini sebagai gambaran budaya adat jawa, bagaimana masyarakat dahulu saat berpindah rumah.

“Kita mencoba untuk membudayakan (tradisi, red) ini, sehingga apa yang menjadi harapan kita bersama untuk menempati tempat atau rumah baru dapat terhindar dari bala, mendapatkan keberkahan, dan dimudahkan dalam menjalankan tugas-tugas nanti,” harapnya.

Dijelaskan Joko Trihono, ini merupakan sebuah konsep bagaimana Disparbud mengemas sebuah tradisi menjadi sebuah agenda wisata.

“Rencananya bulan Januari kita sudah tempati kantor yang baru ini,” pungkasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini