POJOKKATA.COM, Magetan – Komandan Kodim 0804/Magetan, Letkol Inf. Hasan Dasuki, mengundang sejumlah anggota asosiasi media untuk berbuka puasa bersama di Markas Komando Distrik Militer (Makodim), Kamis (28/3/2024).
Acara buka puasa ini menjadi momen silaturahmi antara Kodim dengan awak media yang bertugas di Magetan.
Dalam sambutannya, Letkol Inf. Hasan Dasuki menyatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi antara pihak militer dan media massa di Magetan. “Ini dalam rangka memperkuat tali silaturahmi karena kami selaku pejabat yang baru tentu ingin lebih dekat dengan pers yang ada di Magetan,” ujarnya.
Letkol Inf. Hasan Dasuki juga menekankan peran penting media dalam mendukung kegiatan Kodim dalam menjaga kondusifitas wilayah. “Kita tidak akan lepas dari peran insan pers dalam hal ini mendukung kita dalam peliputan di wilayah. Sehingga pemberitaan teman-teman ini dapat menguatkan kondusifitas wilayah Kabupaten Magetan,” tambahnya.
Dalam rangkaian acara buka bersama, turut dihadirkan penceramah (Purnawirawan) AKBP H. Mustofa Sugiyato untuk memberikan tausiah. Dalam tausiyahnya, H. Mustofa Sugiyato mengajak umat muslim untuk menginternalisasi nilai-nilai shalat agar tercermin dalam kehidupan sehari-hari.
“Bagaimana shalat yang kita kerjakan juga kita amalkan sehari-hari. Didalam shalat kita tutup aurat kita dengan sempurna, maka diluar shalat kita juga harus menjaga aurat kita. Kita jaga pandangan kita, kita jaga bacaan Al-Quran kita. Kalau kita menjaga shalat, shalat akan menjaga kita,” pesannya.
Acara berlangsung dalam suasana penuh kebersamaan dan kehangatan, menjadi bukti nyata kolaborasi antara Kodim 0804/Magetan dan awak media dalam menjaga kedamaian dan kerukunan di wilayah Magetan.