Ini 10 Top Calendar of Event Ponorogo 2026

0

POJOKKATA.COM, PONOROGO – Kabupaten Ponorogo memastikan tahun 2026 bakal penuh agenda wisata dan budaya. Pemerintah Kabupaten Ponorogo resmi merilis Calendar of Event (CoE) 2026 yang memuat puluhan kegiatan sepanjang Januari hingga Desember. Peluncuran dilakukan langsung oleh Plt Bupati Ponorogo Lisdyarita di Creative Hub Jalan Pramuka, Rabu (31/12/2025).


Dari puluhan agenda yang disiapkan, sedikitnya terdapat 10 event unggulan yang menjadi magnet utama wisata. Seluruh kegiatan digarap Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disbudparpora) dengan fokus pada penguatan budaya, seni, religi, sekaligus dampak ekonomi bagi masyarakat.


Plt Bupati Ponorogo Lisdyarita menegaskan, kalender event disusun agar tidak ada satu bulan pun yang kosong dari kegiatan. Tujuannya jelas: menjaga arus kunjungan wisatawan tetap stabil sepanjang tahun.


“Event yang kita bangun harus terencana dengan baik, punya narasi yang kuat, dikelola secara profesional, dan memberi manfaat ekonomi langsung bagi masyarakat,” tegas Lisdyarita.

Perempuan yang akrab disapa Bunda Lis itu juga menyebut, puncak kepadatan event terjadi pada Juni 2026. Bulan tersebut bertepatan dengan rangkaian Grebeg Suro, termasuk Festival Nasional Reog Ponorogo yang kembali masuk dalam daftar Kharisma Event Nusantara (KEN).

Berikut 10 Top Calendar of Event Ponorogo Tahun 2026:


1. Haul Kyai Ageng Muhammad Besari
Masjid Agung Jami Tegalsari – Mei 2026

2. Ponorogo Creative Festival
Alun-alun Ponorogo – Mei 2026

3. Festival Reog Remaja XXII
Alun-alun Ponorogo – Juni 2026

4. Festival Nasional Reog Ponorogo XXXI
Alun-alun Ponorogo – Juni 2026

5. Kirab Pusaka Lintas Sejarah
Monumen Bantarangin, Sumoroto – Juni 2026

6. Larungan Telaga Ngebel
Telaga Ngebel – 15–16 Juni 2026

7. Grebeg Bulan Tutup Suro
Monumen Bantarangin, Sumoroto – Juni 2026

8. Hari Jadi Kabupaten Ponorogo
Alun-alun Ponorogo – 11 Agustus 2026

9. Pajak Extravaganza
Alun-alun Ponorogo – Desember 2026

10. Bumi Reog Berdzikir
Alun-alun Ponorogo – Desember 2026

(Gak/PK)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini