Mesin Mati Saat Turunan, Truk Pasir Tabrak Tiang Listrik dan Terguling ke Sawah di Magetan

0

POJOKKATA.COM, Magetan – Sebuah kecelakaan tunggal yang melibatkan truk dump bermuatan pasir terjadi di Jalan Sendang Agung-Durenan, tepatnya di jalan menurun Dusun Sengon, Desa Sendangagung, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan.

Insiden ini terjadi pada Sabtu (22/6/2024) sekitar pukul 05.00 WIB dan mengakibatkan sopir mengalami luka.

Menurut keterangan Kompol Budi Kuncahyo, Kasi Humas Polres Magetan, kecelakaan tersebut terjadi ketika truk dump Hino bernomor polisi AE 8561 GA yang dikemudikan oleh Sunardi (44) dari Desa Sidowayah, Kecamatan Panekan, Kabupaten Magetan, melaju dari arah barat menuju timur menuju Durenan. Di dalam truk juga terdapat seorang penumpang bernama Supriyono (38) warga Desa Banjarejo, Kecamatan Panekan, Kabupaten Magetan

“Saat memasuki jalan menurun dan menikung di Dusun Sengon, truk mengalami mati mesin sehingga laju kendaraan tidak dapat dikendalikan,” ungkap Kompol Budi Kuncahyo.

Akibatnya, truk tersebut menabrak tiang listrik dan terguling ke area persawahan dengan kedalaman sekitar 5 meter di sebelah kiri jalan.

Kejadian ini mengakibatkan Sunardi mengalami luka dengan kondisi kepala memar serta tangan dan kaki kanan kiri yang mengalami lecet, hingga tidak sadarkan diri.

“Saat ini sudah di rawat di RSUD Sayidiman Magetan,” terang Kompol Budi Kuncahyo.

Petugas bersama warga sekitar segera turun tangan untuk mengevakuasi kendaraan dan korban. Proses evakuasi berlangsung cepat berkat kerjasama yang baik antara petugas dan masyarakat.

Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti dari kecelakaan tersebut. Kasus ini masih dalam penanganan pihak kepolisian guna memastikan keselamatan di jalan raya tetap terjaga.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini