Paslon HEBAT Janji Selesaikan Permasalahan LIK Magetan Jika Terpilih

0

POJOKKATA.COM, Magetan – Pasangan calon nomor urut 2, Hergunadi dan Basuki Babussalam, menegaskan komitmennya untuk menyelesaikan berbagai persoalan yang membelit Lingkungan Industri Kulit (LIK) Magetan selama puluhan tahun.

Jika menang dalam Pilkada Magetan 2024, mereka berjanji akan memberikan solusi nyata terhadap permasalahan yang selama ini tak kunjung teratasi.

Permasalahan utama di LIK Magetan meliputi pencemaran lingkungan akibat limbah cair dari proses penyamakan kulit, serta kesulitan dalam memasarkan produk kulit lokal. Bau menyengat dan kerusakan lingkungan dari limbah cair menjadi isu yang kerap dikeluhkan warga, sementara perajin kulit berjuang mendapatkan akses pasar yang lebih luas untuk produk-produk mereka.

Dalam kunjungan ke beberapa lokasi produksi kulit di Magetan pada Kamis (10/10/2024), pasangan yang dikenal dengan sebutan HEBAT (Hergunadi-Basuki Babussalam Terbaik) ini berdiskusi dengan pengusaha kulit yang tergabung dalam Asosiasi Penyamak Kulit Indonesia (APKI) untuk mencari solusi atas permasalahan tersebut.

Diskusi tersebut diadakan di Rumah Makan Harmadha Joglo, Magetan.

Hergunadi menyatakan siap untuk bertindak cepat jika diberi kepercayaan oleh masyarakat Magetan.

“Insyaallah, jika kami dipercaya untuk memimpin Magetan, kami akan eksekusi masalah ini,” tegasnya.

Ia juga menambahkan bahwa sinergitas antara pemerintah, pengusaha, dan masyarakat sangat diperlukan untuk menyelesaikan persoalan ini secara tuntas.

Senada dengan Hergunadi, Basuki Rahmawan, Ketua APKI Magetan, menyoroti bahwa permasalahan market dan limbah di LIK sudah bertahun-tahun tidak terselesaikan, meskipun beberapa kali terjadi pergantian kepemimpinan di tingkat daerah.

“Dua permasalahan yang selama ini terjadi di LIK belum teratasi, yaitu permasalahan market dan limbah. Kami minta agar permasalahan ini dijadikan program prioritas apa bila Hergunadi terpilih,” ungkap Basuki. (Gal)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini