BerandaWisata dan HiburanSirkuit Parang Jadi Lokasi Jogging dan Rekreasi Warga

Sirkuit Parang Jadi Lokasi Jogging dan Rekreasi Warga

-

POJOKKATA.COM, Magetan – Kehadiran Sirkuit Parang di Kecamatan Parang, Kabupaten Magetan, mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat. Meski baru rampung 50 persen, sirkuit dengan panjang trek 1.030 meter dan memiliki 11 tikungan ini sudah memberikan dampak positif, baik secara ekonomi maupun sosial.

Sirkuit ini dimanfaatkan warga untuk berbagai aktivitas, seperti jogging di pagi dan sore hari, terutama saat akhir pekan dan liburan. Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kebugaran, tetapi juga menghidupkan perekonomian masyarakat sekitar.

Didik Setyo Margono, salah satu warga Parang, mengungkapkan rasa bangganya atas kehadiran sirkuit tersebut. “Saya sebagai masyarakat Parang sangat bangga dan senang dengan adanya sirkuit ini. Selain membawa dampak positif untuk kesehatan karena bisa digunakan olahraga, para pedagang kecil juga mendapat kesempatan untuk berjualan di sekitar sirkuit,” ujarnya.

Menurut Didik, kehadiran sirkuit ini telah menarik perhatian masyarakat dari luar daerah Parang, yang turut berolahraga di sana.

“Setiap pagi dan sore, banyak orang datang untuk jogging, bahkan dari luar Parang,” tambahnya.

Ia juga menyampaikan harapannya agar akses ke sirkuit tetap terbuka bagi masyarakat meskipun pembangunan telah selesai.

“Saya berharap, jika nanti sirkuit sudah selesai 100 persen, masyarakat tetap diperbolehkan untuk berolahraga di sana tanpa dipungut biaya,” kata Didik, pensiunan ASN Pemkab Magetan tersebut.

Di akhir pernyataannya, Didik memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan atas pembangunan sirkuit ini.

“Terima kasih untuk Pemkab Magetan telah bangun sirkuit di Kecamatan Parang,” pungkasnya.

Sirkuit Parang diharapkan menjadi ikon baru Magetan yang tidak hanya menunjang olahraga otomotif, tetapi juga memperkuat hubungan sosial dan perekonomian masyarakat setempat. (Gal/PK)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

LATEST POSTS

Uji Coba CFD di Jalan Hos Cokroaminoto Ponorogo Berjalan Lancar, Warga Antusias Berolahraga

POJOKKATA.COM, Ponorogo – Uji coba pelaksanaan Car Free Day (CFD) di Jalan Hos Cokroaminoto, Ponorogo, pada Minggu (9/2/2025) berlangsung sukses. Masyarakat tampak antusias memanfaatkan kawasan...

Larung Tumpeng dan Atraksi Ski Air Meriahkan Tradisi Bersih Desa Sarangan

POJOKKATA.COM, Magetan – Tradisi bersih desa atau dawuhan di Kelurahan Sarangan, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, kembali digelar dengan meriah dalam Sarangan Festival 2025, Jumat (31/1/2025)....

DPRD Magetan Dorong Larung Tumpeng Sarangan Jadi Agenda Tahunan yang Lebih Tertata

POJOKKATA COM, Magetan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Magetan mendorong kegiatan Bersih Desa atau Dawuhan dengan prosesi Larung Tumpeng di Telaga Sarangan menjadi...

Besok, Pengunjung Gratis Masuk Telaga Sarangan! Ada Larungan, Reog, Sky Air dan Arya Galih

POJOKATA.COM, Magetan – Kabar gembira bagi wisatawan yang ingin menikmati keindahan Telaga Sarangan! Besok, Jumat (31/1/2025), pengunjung bisa masuk ke lokasi wisata ini secara gratis...
spot_img

Most Popular