POJOKKATA.COM, MAGETAN – Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 di Kabupaten Magetan berlangsung meriah dengan berbagai kegiatan sosial yang melibatkan insan pers, pemerintah daerah, dan masyarakat.
Bertempat di halaman timur Pasar Baru Magetan pada Minggu (9/2/2025), acara ini tak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga aksi nyata pers dalam mendukung ketahanan pangan.
Dengan mengusung tema “Pers Mengawal Ketahanan Pangan untuk Kemandirian Bangsa,” peringatan HPN tahun ini diwarnai dengan pembagian sayur-sayuran, buah-buahan, hingga bahan pokok seperti beras kepada masyarakat.
Warga yang hadir tampak antusias menerima bantuan tersebut.
“Terima kasih, nanti saya masak di rumah, jadi tidak perlu belanja hari ini,” ungkap salah satu warga dengan wajah sumringah.
Selain pembagian sembako, acara ini juga dimeriahkan dengan senam bersama, bakti sosial donor darah, serta layanan cek kesehatan gratis.
Ketua panitia HPN 2025, Erhad Fenny, berharap kegiatan ini bisa menjadi kontribusi nyata pers dalam mendukung program ketahanan pangan nasional.
“Semoga bermanfaat. Tadi juga ada warga yang mendapatkan ayam hidup gratis,” ujarnya.
Kegiatan ini juga mendapat apresiasi dari Ketua DPRD Kabupaten Magetan, Suratno. Ia menekankan pentingnya menjaga ketahanan pangan dengan mengangkat potensi lokal, terutama dari sektor pertanian dan hortikultura.
“Magetan ini punya produk lokal yang berkualitas. Kita harus mendukung daerah penyangga seperti Karisena, Narmadion, Uconogoro, Cepung, dan Bloro. Sayur-sayuran yang dibagikan ini juga hasil dari petani lokal Magetan. Kearifan lokal harus kita angkat,” tuturnya.
Lebih lanjut, Suratno menyebut bahwa kegiatan ini adalah bentuk kepedulian nyata insan pers dalam menjaga ketahanan pangan. Ia juga berharap inisiatif seperti ini bisa terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi daerah lain.
“Alhamdulillah, acara ini sederhana tapi luar biasa. Kami tidak perlu memberikan ucapan selamat pakai papan bunga, tapi dengan aksi nyata. Harapannya, inisiatif seperti ini bisa terus berlanjut dan semakin melibatkan banyak pihak,” pungkasnya.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, peringatan HPN 2025 di Magetan tidak sekadar menjadi ajang seremonial, tetapi juga membawa manfaat langsung bagi masyarakat. Pers tak hanya hadir sebagai pilar demokrasi, tetapi juga sebagai penggerak kesejahteraan sosial dan ketahanan pangan. (Gal/PK)