POJOKKATA.COM, Ponorogo – Sebanyak 240 siswa dari 70 SD/MI sederajat di Kabupaten Ponorogo memperlihatkan antusiasme tinggi saat mengikuti SPENLA Specta Competition (SSC) 2024 di SMPN 5 Ponorogo pada Kamis (1/2/2024). Kompetisi yang melibatkan seni, agama, pengetahuan umum, dan olahraga ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 SMPN 5 Ponorogo.
Istimewanya, SSC 2024 dibuka secara resmi oleh Kang Bupati Sugiri Sancoko, yang juga meresmikan Masjid Al-Islah dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan tumpeng.
Kepala SMPN 5 Ponorogo, Mulyono, menyampaikan bahwa terdapat 13 jenis lomba yang diselenggarakan dalam SSC 2024, melibatkan berbagai bidang seperti MTQ, vokal solo, futsal, esports Mobile Legends, dan lainnya. Lomba tersebut tidak hanya menjadi bagian dari peringatan HUT sekolah, tetapi juga merupakan kegiatan rutin setiap tahunnya. Mulyono menjelaskan bahwa tujuan utama SSC adalah memberikan wadah bagi siswa untuk menyalurkan bakat dan minat mereka, sekaligus menggali potensi serta karakter positif generasi muda Ponorogo.
“SMPN 5 Ponorogo telah menjadikan kegiatan ini sebagai kalender tahunan. Tujuannya adalah untuk mendidik peserta didik menjadi generasi yang berkarakter dan berpendidikan menuju Ponorogo Hebat,” ungkap Mulyono.
Kang Bupati Sugiri turut mengapresiasi penyelenggaraan SSC 2024 ini. Beliau percaya bahwa kegiatan ini dapat mendorong lahirnya generasi Ponorogo yang berbakat, kreatif, dan memiliki karakter kuat. Dalam ungkapannya, Kang Bupati menyatakan kebanggaannya terhadap SMPN 5 Ponorogo yang terus menunjukkan prestasi luar biasa.
“Hari ini saya terharu, bangga, dan memberikan apresiasi 2 jempol untuk SMPN 5 Ponorogo. Dengan prestasi luar biasa seperti ini, saya yakin Ponorogo akan menjadi luar biasa. Generasi masa depan yang dihasilkan bukan hanya berkualitas dari segi SDM, tetapi juga memiliki akhlak yang hebat,” ujar Kang Bupati Sugiri.