Debat Publik Pertama Pilkada Magetan: Hergunadi-Basuki Fokus pada Pembangunan Exit Tol

0

POJOKKATA.COM, Magetan – Debat publik pertama Pilkada Kabupaten Magetan sukses digelar hari ini, di bawah fasilitasi KPUD Magetan. Debat berlangsung dengan suasana dinamis dan menarik perhatian publik.

Salah satu pasangan calon yang mencuri perhatian adalah pasangan Hergunadi-Basuki Babussalam, yang menekankan pentingnya pembangunan infrastruktur, khususnya exit tol di wilayah Magetan.

Dalam pernyataannya, Hergunadi menegaskan bahwa pembangunan exit tol merupakan prioritas utama mereka jika terpilih.

“Kami ingin memastikan bahwa Magetan tidak tertinggal dalam pengembangan infrastruktur. Dengan adanya exit tol, tidak hanya akses ke Magetan yang lebih mudah, tapi juga akan membuka peluang besar bagi investasi dan sektor pariwisata,” ujarnya.

Menurut Hergunadi, posisi Magetan yang strategis di jalur ekonomi regional akan sangat diuntungkan dengan hadirnya exit tol. Ia percaya, pembangunan ini akan menjadi pendorong utama dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi daerah.

Sementara itu, pasangannya, Basuki Babussalam, menekankan bahwa program ini merupakan bagian dari strategi realistis mereka untuk membawa Magetan ke arah yang lebih maju.

Meskipun rencana pembangunan exit tol ini mendapat kritik dari pasangan calon lain dalam debat, Hergunadi dan Basuki tetap optimis. Mereka yakin bahwa visi mereka untuk meningkatkan aksesibilitas dan konektivitas Magetan dengan daerah lain di Jawa Timur melalui jalur tol adalah langkah strategis yang mendesak.

Selain itu, pasangan yang dikenal dengan singkatan HEBAT ini juga menekankan pentingnya pemerataan pembangunan.

Mereka menyatakan bahwa infrastruktur modern seperti exit tol akan membantu mempercepat distribusi barang dan jasa, serta membuka lapangan kerja baru, terutama di daerah yang selama ini kurang tersentuh oleh pembangunan.

“Kami akan tetap optimis dan berkomitmen dengan apa yang sudah menjadi program HEBAT dalam Pilkada ini,” tambah Hergunadi dengan penuh percaya diri. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini