POJOKKATA.COM, Magetan – Dalam pertemuan dengan Calon Wakil Bupati Magetan nomor urut 3, Ida Yuhana Ulfa, Persatuan Purnawirawan TNI AD (PPAD) Magetan menyampaikan sejumlah keluhan dan masukan terkait berbagai persoalan di wilayah tersebut.
Pertemuan tersebut berlangsung pada Senin (14/10/2024), di mana beberapa isu penting disorot oleh para purnawirawan.
Salah satu keluhan utama yang diangkat adalah mengenai infrastruktur jalan di Sugihwaras yang memerlukan perbaikan segera. Selain itu, pasar tradisional yang semakin lesu juga menjadi perhatian, termasuk kondisi Koperasi Unit Desa (KUD) yang dikatakan seperti “hidup segan mati tak mau”.
Selain itu, mereka juga menyoroti ketertinggalan pariwisata Magetan dibandingkan daerah lain seperti Karanganyar, serta minimnya perhatian terhadap organisasi seperti PPAD.
“Yang paling penting itu perhatian terhadap kami para purnawirawan. Tiga tahun ini, kami ajukan bantuan ke pemda belum ada respon,” ujar Mispan, pengurus PPAD Magetan, yang berharap adanya solusi konkret dari pemerintah daerah.
Mispan dan pengurus PPAD lainnya berharap, jika pasangan nomor urut 3 memenangkan pemilihan, keluhan-keluhan tersebut bisa ditindaklanjuti oleh Ida dan pasangannya.
Menanggapi keluhan tersebut, Ida Yuhana Ulfa menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan oleh para purnawirawan. Ia menyatakan bahwa paslon nomor urut 3 berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan PPAD dan memberikan fasilitas kesehatan yang layak.
“Kami sangat menghargai jasa-jasa para purnawirawan yang telah berkontribusi besar bagi bangsa dan negara. Kami berkomitmen untuk memperhatikan kesejahteraan mereka,” ungkap Ida.
Selain itu, terkait dengan infrastruktur jalan, Ida menjelaskan bahwa hal tersebut sejalan dengan program unggulan paslon nomor 3 yang dikenal dengan JM2, singkatan dari “Jalan Magetan Mantap Mulus”.
Untuk masalah pasar tradisional, Ida menyatakan bahwa pihaknya akan melakukan penataan ulang untuk meningkatkan kenyamanan bagi pedagang dan pembeli.
“Kami paslon yang paling sering turun ke pasar, dan kami melihat langsung bahwa infrastrukturnya perlu dibenahi. Pasar harus mulus, bersih, dan nyaman untuk semua,” tambah Ida.
Jawaban-jawaban tersebut disambut baik oleh para purnawirawan, yang menyatakan akan mendukung penuh pasangan nomor urut 3 dalam pemilihan mendatang. (Gal)