POJOKKATA.COM, Kabupaten Pekalongan – Relawan 24 Jam (R24Jam) dari Kabupaten Magetan bergerak cepat membantu korban bencana longsor di Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah. Tim R24 Jam mendistribusikan bantuan logistik langsung ke lokasi terdampak, Selasa (28/1/2025).
Bencana longsor yang melanda Desa Kasimpar, Kecamatan Petungkriyono, menyebabkan akses ke desa-desa sekitarnya, termasuk Desa Kayupuring, terputus total. Kepala Desa Kayupuring, Cahyono, menjelaskan bahwa longsor ini mengisolasi enam dusun di wilayahnya, dengan total 1.500 jiwa terdampak.
“Akses dari Kayupuring ke Kasimpar terputus. Warga di dua dukuh, Trembelen dengan 84 jiwa dan Setipis dengan 80 jiwa, juga terisolasi karena longsor,” ungkapnya saat menyambut kedatangan rombongan R24 Jam di posko darurat, Senin (27/1) malam.
Ketua R24 Jam, Setyo Budi Hariyanto, mengungkapkan bahwa pihaknya memilih fokus bantuan di Desa Kayupuring setelah berkoordinasi dengan relawan lokal dan pemerintah desa setempat.
“Bantuan di Kasimpar sudah menumpuk, sementara akses ke Kayupuring masih sulit ditembus. Kami memutuskan untuk langsung mendistribusikan bantuan ke warga yang terisolasi di sana,” jelasnya.
Perjalanan menuju lokasi cukup menantang. Rombongan R24 Jam harus melewati jalanan berbatu yang terjal dan rusak akibat longsor. Namun, hal ini tidak menyurutkan semangat mereka untuk mengantarkan bantuan.
Bantuan yang diberikan meliputi kebutuhan pokok seperti beras, mi instan, bawang, sayuran, roti, telur, serta kebutuhan sehari-hari lainnya seperti sabun, popok anak, obat-obatan, celana dalam, dan alat salat.
“Bantuan ini merupakan hasil dari donasi para dermawan di Magetan. Kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban warga terdampak,” kata Setyo Budi.
Dengan bantuan yang diberikan, R24 Jam berharap warga terdampak longsor dapat segera pulih dan melanjutkan kehidupan mereka dengan lebih baik. (Gal/PK)